Rabu, 16 Oktober 2013

Prestasi dan Inspirasi Di Balik Hari-hariku Bersama Kosmetik Halal Wardah



"Selamat pagi dunia!"

Sebagai seorang ibu bekerja, pagi hari adalah saat tersibuk dan membutuhkan gerak cepat.  Aktivitas rutin itu dimulai setelah sholat subuh. Sedikit olah raga sangat membantu tubuh tetap bugar sepanjang hari dan semangat positif tentunya.  Setelah itu saya menyiapkan sarapan pagi  sebelum jam 6, begitu juga bekal yang akan dibawa si-sulung ke sekolah.  Rempong sih rempong, tapi satu hal yang tak boleh ketinggalan adalah : DANDAN RAPI  sebelum suami berangkat ke kantor.  

Ssst,  itu resep turun temurun dari nenek dan ibuku. Kata mereka supaya suami terakhir melihat kita dalam keadaan cantik sehingga ingat pulang dan selalu ingin pulang. Masuk akal kan? 

Ngomongin dandan, sudah sepaket dengan ngomongin kosmetik.  Jujur banget, saya pengguna kosmetik halal Wardah sejak tahun 2003.  Pagi hari biasanya saya menggunakan pelembab wajah dan bedak padat Wardah yang ringan. Sedikit wondershine Wardah di bibir membuat kita segar dan tampak girly.  Jangan lupa semprotan body mist Wardah. Pilihan saya adalah Innocence definitely charming, hmmm segar sekali aromanya.  Body mist disemprotkan di pergelangan tangan dan belakang telinga akan menyegarkan pagi.



Kosmetik halal Wardah di balik aktivitas dan prestasiku.

Sejak perkenalan  dengan Wardah 10 tahun silam, saya semakin intensif menggunakan Wardah ketika saya bekerja.  Setelah bekerja saya lebih leluasa bertualang dengan produk wardah. Maklum sudah punya gaji yang bisa membeli keperluan ekstra. Wardah dengan harga cukup terjangkau menjadi pilihan. Produk perawatan hingga produk dekoratif saya beli sesuai kebutuhan dan selera saya.  Scrub favorit saya adalah lavender dan ginger, saya suka wanginya yang menenangkan.  Untuk urusan dekoratif, saya punya peralatan wajib.  Mau tahu?, lipstick, wondershine, eye liner, pensil alis dan eye shadow.  Benda kecil ajaib itu mampu membuat saya tampil lebih percaya diri dan tetap lembut sesuai karakter saya.



Langkah-langkah make up
Tetap cantik di Laboratorium

Mengawali hari dengan rangkaian kosmetik Wardah membuat saya merasa percaya diri. Saya punya dua aktivitas yang sangat berbeda lho. Pertama, profesi utama adalah sebagai dosen dan peneliti.  Saya termasuk junior yang cukup berprestasi. Yang namanya hibah penelitian atau seminar keluar negeri sudah pernah mencicipi. Itu adalah prestasi-prestasi bergengsi di dunia pendidikan tinggi.  Sehari-hari diskusi tentang kemajuan siswa bimbingan, penelitian dan info jurnal terbaru, pengabdian kepada masyarakat yang akan dikerjakan atau proposal penelitian yang dateline.  Hmm, semoga istilah-istilah tersebut cukup dipahami ya, hehehe.

Kembali ke urusan kosmetik, untuk tata rias di lingkungan universitas, saya menonjolkan karakter lembut dan bersahaja.  Setelah menggunakan pelembab, saya memakai foundation cair, kemudian menegaskan garis alis, dan menggunakan eye liner pensil, memoles eye shadow natural, dan terakhir saya menggunakan lipstick exclusive  di tambah wondershine Pale Pink no 04.  Tadaaaaa, saya siap bertemu professor pembimbing, reviewer penelitian, atau kolega dari perusahaan swasta.

Seminar International, pede dengan kosmetik Wardah

Profesi berikutnya adalah profesi ekstra, yang sangat menghibur, dan sangat menambah penghasilan he he he.  Saya adalah manager di sebuah asuransi join venture yang cukup ternama.  Di lingkungan ini saya harus selalu terlihat “office look” karena bisa bertemu klien dimana saja dan kapan saja.  Bertemu klien, kolega, rapat, dan management agen baru sungguh terkadang membuat waktu terlalu cepat berlalu.  

Office look ala saya tetap mengedepankan kelembutan dan keserasian warna busana.  Jika saya menghadiri rapat di kantor atau dengan klien, maka saya menggunakan riasan yang sedikit berani.  Eye shadow biru, hijau, atau coklat tua menjadi pilihan.  Biasanya saya memadukan dengan busana atau kerudung yang saya pakai.  Pensil alis dan eye liner adalah kosmetik wajib untuk mempertegas garis mata. Sedangkan lipstick matt yang dioles wondershine penting untuk memperindah bibir. Nah, terakhir saya menambahkan blush on di kedua tulang pipi, agar kelihatan lebih bersinar.  Untuk semua tata rias itu, Wardah lah andalan saya. 

Office look ala saya dengan kosmetik Wardah

Hobby saya yang lain adalah gaul bareng teman-teman dalam komunitas. Untuk ini saya lebih memilih riasan santai dan ringan. Yang pasti sunblock, topi, dan kacamata harus dipakai saat beraktivitas di luar ruangan.  Dari kumpul bareng komunitas ini kami pernah menjadi finalis dalam sebuah event komunitas perempuan yang diselenggarakan oleh surat kabar besar di Surabaya.  Dalam acara itu, jelas kami harus tampil dalam riasan penuh. Pasalnya, selain tampil ke atas panggung disaksikan ribuan penonton dan difoto oleh kamerawan, kami juga harus menghadapi juri-juri yang cantik: Menteri Pemberdaayaan Perempuan, Walikota Surabaya, Nazwa Shibab dan Nadya Mulia. 

Teman-teman saya sempat panik urusan dandan ini. Maklum, tidak semua orang jago dandan.  


"Mbak Eka, dandani aku dong biar cantik kayak mba Eka, " begitu teman-temanku meminta. Untungnya saya punya sekotak besar kosmetik Wardah yang komplit. Satu persatu saya dandani mereka. Dan akhirnya kami bisa tampil cantik dan prima. Senangnyaaa...!



Momen spesialku bersama komunitas dan Wardah



Wajib memilih Kosmetik Halal 

Bagi seorang muslim, motto saya adalah halal is my life. Jadi wajib hukumnya memilih segala sesuatu yang halal, termasuk dalam hal memilih kosmetik.  Kosmetika halal adalah kosmetika yang tidak menggunakan alkohol (khamr) dan unsur babi dalam proses pembuatannya  dan bahan tambahan pada kosmetika itu sendiri.  Kosmetik halal yang pertama kali saya kenal  adalah Wardah.  


Saya ingat, saya mengenal Wardah lewat seorang teman yang bertandang kerumah.  Selesai sholat dia memoles lipstik yang menurut saya warnanya bagus.  Teman saya menjelaskan bahwa ini adalah produk Wardah yang cocok untuk muslimah karena sudah ada label halal.  


“Oh ya? Sudah ada ya kosmetik halal? ”Saya begitu antusias mendengar penjelasannya.  Selanjutnya saya mengintip tas kosmetika teman tersebut dan mencoba beberapa jenis kosmetika Wardah.  Saya terpesona dengan warna dan kelembutannya.



Sekarang sudah banyak merek kosmetik berlabel halal.  Apapun itu, Wardah adalah founder bukan follower untuk urusan halal, dari segi kualitaspun Wardah bisa bersaing dengan kosmetika lain yang bertaraf nasional maupun internasional, “really proud of you”.

Selain kualitas, ragam produk Wardah sangat lengkap memenuhi kebutuhan para wanita.  Sangat memenuhi dari aspek kegunaan yaitu kosmetika perawatan dan kosmetika dekoratif (riasan).  


Dari segi perawatan Wardah memiliki :


Seri dasar (Basic series) yang terdiri dari Scrub wajah, pembersih wajah, toner, pencuci muka, dan pelembab. 




Bagi yang berjerawat juga ada seri jerawat (Acne series) yang terdiri dari toner untuk mengecilkan pori-pori, gel untuk pengobatan jerawat, bedak untuk yang berjerawat, pelembab untuk wajah berjerawat, Scrub untuk masalah jerawat, dan pembersih untuk kulit berjerawat. 





Kelembutan tangan juga menjadi perhatian wanita dan body lotion dengan lima pilihan aroma menjadi pilihan perawatan.



Selanjutnya adalah tentang kosmetika dekoratifWardah memiliki produk  berbagai jenis lipstik yang disesuaikan dengan kebutuhan dan usia.  Menurut saya, wondershine sangat cocok digunakan oleh remaja dan wanita dewasa untuk riasan soft.  Sedangkan matt lipstick cocok digunakan untuk wanita dewasa yang menghadiri acara resmi atau pesta.  Tapi kembali lagi pada kecocokan dan keserasian warna, yang pasti wardah sudah memfasilitasi lengkap keinginan wanita muslimah untuk tampil cantik. 






Pada sesi make up mata, wardah menyediakan pensil alis, mascara, eye shadow, dan eye liner pensil.  Rangkaian ini wajib dimiliki semua wanita menurut saya, karena ini adalah riasan sehari-hari.  Volume atau ketebalannya disesuaikan dengan tempat dan acara.   


Seri ekslusive juga sangat menawan, ini juga wajib dimiliki wanita yang bekerja karena merupakan make-up simple yang berdampingan dengan make-up mata.   

Ada juga seri make-up dasar yang terdiri dari foundation cair, foundation cream, dan kit eye shadow dan concelor.  Bagian ini sudah mengarah pada dekorasi yang menyamarkan kekurangan wanita seperti noda-noda hitam pada wajah.  Ini sangat cocok dimiliki oleh seseorang yang bekerja yang terkait dengan penampilan prima.   


Yang terakhir untuk dekoratif adalah bedak atau powder, Wardah memiliki tiga pilihan ada two way cake, glitter powder, lightening two way cake, luminous powder untuk kulit berminyak, compact powder yang halus dan ringan, dan luminous two way cake yang juga disediakan bagi wajah yang bermasalah dengan komedo dan noda hitam. 

 

Semua informasi lengkap ini tersaji dalam http://www.wardahbeauty.com/id/product/.

Wardah menginspirasiku dan orang-orang sekitarku

Semakin lama, saya benar-benar jatuh cinta dengan kosmetik halal, Wardah.  Pada satu kesempatan saya mengikuti kursus make-up yang di adakan oleh tim Wardah.  Niat saya kala itu, saya ingin memiliki keterampilan make-up professional.  Terkait dengan hobby saya dan putri saya menari tradisional.  Kami sering ke salon setiap akan tampil, dan sering bosan akibat terlalu lama antri, belum lagi biaya salon cukup mahal.  Pasti lebih enak kalau punya perlengkapan make up sendiri. 




Wardah juga menyediakan kit professional make-up lho!  Beruntungnya saya, setelah uji coba beberapa kali dengan putri saya, saya mendapat proyek pertama merias teman-teman anak saya saat akan tampil menari di sekolah.  Menyenangkan sekali, selain bisa praktek ilmu saya juga mendapat uang ekstra.


Lama-lama banyak teman yang ingin tahu dan belajar cara make-up seperti yang saya lakukan.  Tak sedikit pujian saya dapatkan karena tampil cantik dengan kosmetik halal, Wardah.

"Mbak Eka, apa sih rahasianya cantik sepanjang hari?"
"Kosmetiknya apa sih, kok bagus banget hasilnya?"
"Mbak Eka, mau dong diajarin dandan biar cantik dan segar"


Ahaaa, kenapa tidak saya bekerja sama dengan tim Wardah untuk memberi ilmu yang sama kepada teman-teman saya?  Tepatnya tanggal 5 November 2012 saya mengadakan pelatihan make-up dan hijab kreasi di instansi tempat saya berkegiatan.  Pelatihan ini bekerjasama dengan Wardah dan menjadi sukses pertama saya di bidang ini.   

Pelatihan Make Up bersama Wardah
Aku dan Kosmetik Halalku


Ketika menulis cerita ini dalam blog, saya seperti bertualang dan bernostalgia.  Saya takjub sendiri, betapa dari hobby bisa menjadi prestasi. Betapa dari coba-coba menjadi cinta. Dan dari kenangan bisa menjadi tulisan. 

Halal is my life, itulah motto saya dalam memilih kosmetik.  Dengan memilih kosmetik halal, Insya Allah, aktivitas kita menjadi berkah dan menjadi inspirasi bagi sekitar. 





Tulisan ini diikutkan dalam Lomba Blog "Aku dan Kosmetik Halal"

Disclaimer! Tulisan di luar tanggung jawab Wardah Cosmetics dan BLOGdetik


19 komentar:

  1. Inspiring ! Sukses terus ya Mbak Eka...

    BalasHapus
  2. wihhh ... subhanallah, bener-bener hanyut sama tulisannya mbak Eka, ikutan takjub! Benar kata ambu Murti, very inspiring! Jadi pengen nyobain kosmetika wardah juga untuk suami tercinta hehe Goodjob mbak, moga sukses ya mbak cantik ^_^

    BalasHapus
    Balasan
    1. Nah itu adalah tujuan utama dandan...."buat suami" he he he....ayo mbak....semangat

      Hapus
  3. itu toch rahasia cantiknya mba eka...:) NB: ajari aku make up an donk mba eka :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Siap mbak Rina, kopdar berikutnya...hijab kreasi dan make up simple ya

      Hapus
  4. waaaah seru ceritanya! semoga menang, ya!

    salam kenal, mba eka ^_^

    BalasHapus
    Balasan
    1. Salam kenal juga mbak Istiadzah Rohyati.....saya coba2 ngeblog juga....asyik

      Hapus
  5. Keren Mbak Eka tulisannya, :) Salam kenal ya mbak. :)

    BalasHapus
  6. Terima kasih mbak eka sudah membuat aku dan teman teman cantik saat di Surabaya dengan wardah.Sukses terus ya mbak

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sama-sama mbak Nunung....masih praktek kan? seluruh ilmu yang kita dapet di Surabaya?....mulai dari "prasmanan", dandan, dan "nyadar" he he he

      Hapus
  7. Mba eka, aku pengen beli paket dasar wardah. Pilihin dong jenisnya..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ntar aja pas udah pengumuman, "who knows".....ha ha ha

      Hapus
  8. semoga lolos dan juara ya buu ekaa =D kereeeen jadi motivasi bwt yang muda2 untuk lebih kreatif dan semangat seperti ibu ekaa...amiiinnnn

    BalasHapus
  9. Ibuuuu, aku baru mengenal Wardah dua tahun...dan koleksinya masih koleksi Wardah dasarnya saja, kepingin siiich mencoba membeli yang lengkap tapi masih belum pede makenya...hihiii

    Ceritanya OK dan keren, sukses y

    BalasHapus
  10. Cakep kak pakai kosmetika wardah. Wardah memang selalu menginspirasi. Bukan hanya customer tapi juga produsen lain, termasuk Mustika Ratu yang akhirnya juga menelurkan produk halal bernama Simply Stay. Keterangan lebih lengkap, baca review mustika ratu simply stay di blog ku yaa..
    Salam, chalwoo <3

    BalasHapus